Pontianak (Suara Sekadau) – Sebuah bangunan ruko tiga lantai di Jalan Sisingamangaraja, Kota Pontianak, ambruk pada Senin (3/11/2025) pagi. Runtuhnya bangunan tua yang sudah lama tidak ditempati itu sempat mengejutkan warga sekitar, meski tidak menimbulkan korban jiwa.
Bangunan kosong roboh dijalan Sisinga Mangaraja, Pontianak.SUARASEKADAU/SK
Bangunan tersebut diketahui sudah lama kosong dan tidak terawat, sehingga diduga mengalami pelapukan struktur hingga akhirnya roboh.
Salah satu warga, Ari, mengungkapkan bahwa kondisi bangunan sudah tampak mengkhawatirkan sejak beberapa bulan terakhir.
“Sudah sering runtuh sedikit-sedikit sejak beberapa bulan lalu, mungkin karena sudah tua,” ujarnya saat ditemui di lokasi.
Ia menambahkan, bangunan itu sudah lama tidak digunakan dan tidak diketahui siapa pemiliknya.
“Saya tidak tahu yang punya siapa, tapi memang bangunan ini sudah lama kosong, jadi memang sudah tidak terurus lagi,” tambahnya.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, reruntuhan material sempat menimpa area di sekitar lokasi dan menyebabkan kerusakan ringan pada bangunan di sebelahnya.
Pihak Kepolisian Sektor Pontianak Kota segera mendatangi lokasi dan memasang garis polisi (Police Line) untuk mengamankan area agar tidak ada warga yang mendekat.
Petugas juga berkoordinasi dengan pihak BPBD dan Dinas PUPR Kota Pontianak untuk menilai kondisi struktur bangunan di sekitar agar kejadian serupa tidak terulang.
Peristiwa ini menjadi peringatan bagi pemilik bangunan kosong atau tua di kawasan padat penduduk agar melakukan pemeriksaan rutin terhadap kondisi fisik bangunan. Pemerintah diharapkan memperketat pengawasan terhadap bangunan tak berpenghuni yang berpotensi membahayakan keselamatan warga sekitar.[SK]