![]() |
Ari Kurniawan Wiro saat memantau perbaikan jalan oleh PT AAL |
Perbaikan tersebut menggunakan dana CSR PT AAL.
Anggota DPRD Sekadau dapil 1, Ari Kurniawan Wiro mengapresiasi kepedulian PT AAL yang telah menyisihkan anggaran untuk memperbaiki ruas-ruas jalan utama yang rusak.
"Beberapa waktu lalu kita sudah berkoordinasi dengan manajemen perusahaan. Ternyata mereka menindaklanjuti permintaan masyarakat dan kita mengapresiasi sekali kepedulian pihak perusahaan," ujar Ari (7/8).
Dalam perbaikan jalan tersebut, PT AAL menurunkan sejumlah alat berat seperti excavator, grader dan vibro roller.
Ari mengatakan, beberapa ruas jalan di wilayah Desa Landau Kodah dan Desa Timpuk memang mengalami kerusakan. Terlebih saat musim penghujan.
Ruas jalan yang diperbaiki, lanjut Ari, memang berstatus jalan kabupaten. Namun investor wajib membantu pemerintah daerah memperhatikan kepentingan masyarakat.
Terlebih, sudah ada peraturan daerah Kabupaten Sekadau yang mengatur secara khusus tentang tanggungjawab sosial perusahaan atau CSR.
"Investor memang memiliki tanggungjawab untuk memperhatikan kebutuhan masyarakat, khususnya di sekitar wilayah investasi masing-masing. Kita berharap di masa mendatang hal ini terus dilakukan, tidak hanya saat ini saja," ucap putra asli Desa Timpuk itu.*
Penulis : Benidiktus G Putra