|

Wisuda Perdana ITKK Jadi Sejarah Baru Pendidikan Sekadau, Bupati Aron: Ini Awal Membangun SDM Unggul

Bupati Sekadau Aron menghadiri Sidang Terbuka Wisuda Perdana Tahun Akademik 2025/2026 Institut Teknologi Keling Kumang (ITKK) di Aula ITKK, Jalan Merdeka Timur, Desa Mungguk, Selasa (11/11/2025) pagi.SUARASEKADAU/SK
Sekadau (Suara Sekadau) – Sejarah baru dunia pendidikan di Kabupaten Sekadau resmi tercipta. Institut Teknologi Keling Kumang (ITKK) menggelar Sidang Terbuka Wisuda Perdana Tahun Akademik 2025/2026, di Aula ITKK, Jalan Merdeka Timur, Desa Mungguk, Selasa (11/11/2025) pagi.

Bupati Sekadau, Aron, hadir langsung dalam momen bersejarah ini dan menyebut wisuda perdana tersebut sebagai tonggak penting kemajuan pendidikan tinggi di daerah.

Wisuda ini bukan sekadar kebanggaan bagi para wisudawan dan orang tua, tapi juga bagi seluruh masyarakat Sekadau. Ini awal baru bagi dunia pendidikan kita. Wisuda bukanlah garis akhir, melainkan pintu awal menghadapi tantangan dunia nyata,” ujar Aron dalam sambutannya.

Bupati Aron menegaskan, lulusan ITKK diharapkan menjadi agen perubahan yang berperan aktif dalam pembangunan daerah. Ia menambahkan, keberadaan ITKK telah memberi kontribusi nyata terhadap peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Sekadau.

“Tahun 2025, Sekadau mencatat pertumbuhan IPM tertinggi di Kalimantan Barat, dan ITKK memiliki peran besar di dalamnya. Pemerintah daerah terus mendorong pendidikan agar sejalan dengan visi pembangunan Sekadau yang Unggul, Sejahtera, dan Bermartabat,” tegasnya.

Aron juga berharap agar ITKK terus berinovasi dan memperluas program studinya agar sesuai dengan kebutuhan masyarakat modern.
Selamat dan proficiat kepada seluruh wisudawan dan wisudawati. Jadikan ilmu yang dimiliki sebagai bekal untuk berkarya dan memberi manfaat bagi sesama,” pungkasnya.

Sebanyak 102 wisudawan dan wisudawati dari tiga program studi Agroteknologi, Kewirausahaan, dan Rekayasa Komputer resmi dikukuhkan. Sejumlah lulusan terbaik bahkan langsung direkrut oleh pihak yayasan untuk menjadi staf keuangan di SMA Keling Kumang maupun Credit Union (CU) Keling Kumang.

Menariknya, hampir seluruh mahasiswa ITKK merupakan anak-anak petani yang berjuang keras menempuh pendidikan tinggi. Pada kesempatan bersejarah ini, kampus juga meluncurkan Program Studi Bisnis Digital, sebagai respons terhadap kebutuhan dunia kerja berbasis teknologi.

Perwakilan alumni, Alexander, menyampaikan rasa terima kasih kepada orang tua, dosen, dan seluruh civitas akademika.
Ilmu yang diberikan sangat berarti. Kami bukan hanya lulus, tapi dibekali untuk menghadapi dunia nyata. Mari kita terus berkontribusi untuk almamater dan masyarakat,” ujarnya penuh semangat.

Sementara itu, Ketua Yayasan Keling Kumang, Redemptus Musa, menegaskan bahwa wisuda perdana ini merupakan bukti nyata komitmen yayasan dalam mencetak SDM unggul.

Hari ini adalah momen bersejarah. ITKK lahir dari CU Keling Kumang pada 2016. Dengan izin Dikti yang diperoleh 20 Agustus 2020, kini kami resmi melahirkan lulusan pertama yang sudah terakreditasi dan diakui secara nasional,” jelas Redemptus.

Ia menambahkan, dari 140 mahasiswa angkatan pertama, sebagian besar kini telah bekerja di lingkungan CU Keling Kumang menunjukkan sinergi kuat antara dunia pendidikan dan dunia kerja lokal.

Dengan wisuda perdana ini, Institut Teknologi Keling Kumang menegaskan dirinya sebagai pelopor pendidikan tinggi berbasis kerakyatan di Sekadau, yang menumbuhkan harapan baru bagi generasi muda pedesaan untuk terus maju dan berdaya saing.[SK]

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini